Kamis, 20 April 2017

ACARA PUNCAK HARI JADI KOTA BANJARBARU KE - 18 TAHUN 2017, KAMIS 20 APRIL 2017

Humas Polres Banjarbaru - Kamis  (20/4)  bertempat di GOR Rudy Resnawan Jl. Trikora Banjarbaru dilaksanakan kegiatan Puncak dalam rangka Hari Jadi Kota Banjarbaru yang ke 18, yang mengangkat Tema " Bulatkan Tekad, Satukan Semangat, Untuk Satu Tujuan Membangun Banjarbaru Yang Berubah Lebih Baik".

Hadir dalam kegiatan tersebut Gubernur Kalimantan Selatan H. Sahbirin Noor, Wakil Ketua 1 Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Kalimantan Selatn Hj. Roesdeawati Rudy Resnawan, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Provinsi Kalsel, Walikota Banjarbaru Drs. H. Nadjmi Adhani beserta Istri, Wakil Walikota Banjarbaru H. Darmawan Jaya Setiawan Beserta Istri, Ketua DRPD  Kota Banjarbaru H. A.R. Iwansyah, Walikota Banjarmasin Ibnu Sina, Bupati Banjar K.H. Kholilulrohman, Bupati HSU, Bupati Kotabaru, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Kota Banjarbaru, H. Rudy Arifin Mantan Gubernur Kalsel Periode 2010-2015, Mantan Pejabat Walikota dan Walikota Banjarbaru periode Sebelumnya. Kapolres Banjarbaru AKBP Eko Wahyuniawan, S. Ik bserta Ibu, Pemimpin Umum Banjarmasin Post Group H. Pangeran Rusdi Efendi. Para Aparatur Sipil Negara (ASN) SKPD Pemko Banjarbaru,  Forum RT/RW Kota Banjarbaru, Para Tokoh Masyarakat dan Agama Kota Banjarbaru serta Para Undangan.




Terkait dengan kegiatan Puncak Hari Jadi Kota Banjarbaru Polres Banjarbaru siagakan personil untuk melaksanakan kegiatan pengamanan di sekitar lokasi.





Tidak ada komentar:

Posting Komentar