Minggu, 11 Juni 2017

APEL JAM PIMPINAN DI BULAN RAMADHAN, KAPOLRES BANJARBARU KAPOLRES AJAK ANGGOTA TINGKATKAN IMAN DAN TAQWA, SENIN 12 JUNI 2017

Kapolres Banjarbaru AKBP Kelana Jaya, S.I.K., M.H., pimpin pelaksanaan apeljam pimpinan yang digelar di halaman apel Mapolres Banjarbaru. Senin (12/6) sekitar jam 08.15 wita.

Hadir dalam pelaksanaan apel tersebut Waka Polres Banjarbaru bersama para Kabag, Kasat, Kasi, Kapolsek Jajaran, para Perwira, personil Polres maupun Polsek Jajaran serta PNS.



Dalam kesempatan apel jam pimpinan kali ini di tunjuk perwakilan dua orang anggota dari Polsek Banjarbaru Barat dan Polsek Aluh Aluh serta satu orang PNS sebagai pengucap Tribrata dan Catur Prasetya serta Panca Prasetya Korpri.

Arahan dan penekanan Kapolres Banjarbaru pada apel jam pimpinan pagi ini diantaranya Personil Polres maupun Polsek untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap pengamanan Mako, Kebersihan lingkungan sekitar Mako Polres dan Polsek harus selalu dijaga, Ucapan terimakasih terkait dengan pelaksanaan tugas. 


Kapolres Banjarbaru kembali menekankan profesionalisme untuk personil dalam melaksanakan tugas di Lapangan, tekun, ulet, peduli dan waspada menanggapi setiap isu yang berkembang di tengah masyarakat.
Di bulan suci ramadhan 1438 H Kapolres Banjarbaru mengajak seluruh personil Polres dan Polsek Jajaran untuk meningkatkan Keimanan dan Ketaqwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa, Mari berlomba untuk berbuat kebaikan, Selamat menunaikan ibadah puasa.” Ungkap Kapolres Banjarbaru.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar